-->

Friday, January 31, 2020

Wisata di Bogor yang Hits dan Kekinian



1. Little Venice

Jika kamu ingin keliling dunia, disinilah tempatnya. Disini kamu bisa menikmati wisata ala kota Venesia dan negara-negara Eropa lainnya. Serta kamu juga bisa menemukan miniaturnya Dufan lho! Selain itu kamu juga bisa menemukan spot-spot yang cantik banget. Sayang, kalau nggak diabadikan hehehe. Lokasinya berada di Desa Sukanagalih, Pacet, Puncak, Cipanas, Kab. Cianjur, Jawa Barat.

2. Devoyage


Nah, tak kurang-kurang nih. Masih ada tempat wisata di Bogor yang seolah-olah kita berada di Eropa saat mengunjunginya. Yaitu Devoyage, Kampung Eropa mini ini memiliki 150 spot foto yang ciamik lho guys. Kamu bisa menemukannya di Jalan Boulevard Bogor Nirwana Residence Mulyaharja Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat. Nggak rugi beneran deh kalau lama-lama di sini.

3. Kebun Raya Cibodas Bogor

Tempat wisata yang satu ini memberikan suguhan wisata alam yang menarik dan selalu dipadati oleh para pengunjung. Selain suasanya yang sejuk dan rindang disini kamu juga bisa menemukan Taman Sakura Cibodas, Air mancur dan fasilitas lain yang bisa kamu gunakan. Kebun Raya Cibodas sendiri berada di alamat Jl. Kebun Raya Cibodas, Kelurahan Sindanglaya, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

4. Wisata Alam Gunung Pancar


Berlokasikan di Kp. Ciburial Desa Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Wisata alam ini merupakan salah satu wisata di Bogor yang harus dikunjungi. Disini kamu bisa menemukan keeksotisan hutan pinus. Saat kamu disana berasa dalam film Twilight, romantis banget. Cocok nih buat liburan atau foto prewedding sama calon.. eciyeee ~~

5. Taman Bunga Nusantara

Cocok nih kalau liburan kesini bareng keluarga. Karena disini kamu dapat melihat indahnya penataan tanaman, rindang, sejuk, dan cantik pula. Serta kamu juga menikmati wahana labirin dan nikmati sensasi tersesatnya hehe. Lokasi wisata ini berada di Jl. Mariwati Km 7, Desa KawungLuwuk, Kec. Sukaresmi, Cianjur.

6. Danau Quarry

Kubangan air ini awalnya bukanlah sebuah Danau. Namun, ini adalah bekas penambangan pasir yang tak lagi digunakan. Yang ternyata bekas ini, mampu menarik minat para wisatawan untuk berkunjung dan menikmati keindahan sekitar. Kamu bisa menemukan danau ini di Tegalega, Cigudeg, Bogor, Jawa Barat. Wahhh bisa gitu juga ya~

Nah, itulah bebrapa tempat wisata menarik di Bogor yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga kamu. Dijamin seru deh, apalagi suasana di Bogor cukup rindang dan sejuk. Cocok banget buat liburan dikala musim kemarau.
6 Destinasi Wisata di Bogor yang Hits dan Kekinian. Yuk Segera Atur Jadwal Buat Liburan!

Tags :

bm

Agung Apriansyah